^^Minyi-minyi^^
this site the web

PROFESI DI BIDANG TI

Pada jaman sekarang ini teknologi Informasi sudah menjadi kebutuhan pokok setiap suatu organisasi atau perusahaan, karena ia merupakan senjata paling ampuh untuk memenangkan persaingan yang semakin kompetitif. Hal ini dikarenakan Teknologi Informasi tidak lagi dipandang sebagai biaya tetapi investasi mutlak demi kelangsungan hidup perusahaan/perorangan.karena itu sumber daya manusia harus memilki keterampil dan profesional di bidangnya agar investasi ini tidak sia-sia. Untuk mengatakan apakah suatu pekerjaan termasuk profesi atau bukan, kriteria pekerjaan tersebut harus diuji.Misalkan : pekerjaan sebagai staf operator computer, tidak masuk dalam golongan profesi jika untuk bekerja sebagai staf operator tersebut tidak membutuhkan latar belakang pendidikan tertentu dan seorang software engineer dapat dikatakan sebagai sebuah profesi karena ia haruslah berpengetahuan dan memiliki pengalaman kerja di bidangnya.
Julius Hermawan ( 2003 ), mencatat dua karakteristik yang dimiliki oleh software engineer sehingga pekerjaan tersebut layak disebut sebuah profesi, yaitu :

1.Kompetensi
Kompetensi yang dimaksud yaitu sifat yang selalu menuntut professional software engineer untuk memperbaharui pengetahuan dan keterampilannya sesuai tuntutan profesi yang ia jalani.

2.Tanggung jawab pribadi/tanggung jawab pada profesinya
yaitu kesadaran ia untuk membebankan hasil pekerjaannya sebagai tanggung jawab pribadi.


Nah,,,,, Untuk itu Agar dapat melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya secara baik dan benar, maka seorang software engineer harus terus mengasah / mengembangkan bidang ilmu dalam pengembangan perangkat lunak, seperti Bidang ilmu metodologi pengembangan perangkat lunak, Manajemen sumber daya dan Komunikasi.Selain itu seorang software engineer setidaknya memiliki pendidikan sarjana atau diploma dengan ilmu gabungan dari bidang-bidang : Ilmu Komputer (Computer Science),Teknik Rekayasa (Engineering),Teknik Industri dan ilmu Manajemen.


SUMBER : http://awhyjr.blogspot.com/2008/03/blog-post.html
http://sitizulaiha.wordpress.com/2008/04/17/etika-profesi-di-bidang-ti/

0 komentar:

Posting Komentar

 

Disclaimer

Pendapat yang dikemukakan di sini adalah pendapat pribadi saya sendiri (Winna Ariyani) dan tidak mewakili pandangan orang lain dengan cara apapun dan tidak pernah bermaksud melecehkan atau menghina Suku, Agama, Ras, Antar Golongan, Pribadi, Perkumpulan atau Badan Usaha tertentu. © Copyright 2009

Ketentuan Penggunaan